Skip to main content
LPM Unis Tangerang Dampingi Re-Akreditasi Prodi Pendidikan Bahasa Inggris

LPM Unis Tangerang Dampingi Re-Akreditasi Prodi Pendidikan Bahasa Inggris

LPM Unis Tangerang Dampingi Re-Akreditasi Prodi Pendidikan Bahasa Inggris
TANGERANG – Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) Universitas Islam Syekh-Yusuf (Unis) Tangerang
melakukan pendampingan proses re-akreditasi Program Studi (Prodi) Pendidikan Bahasa Inggris Fakultas
Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP). Tim Akreditasi sudah mengirimkan beberapa dokumen pendukung
dalam proses re-akreditasi seperti Laporan Evaluasi Diri (LED) dan Laporan Kinerja Program Studi (LKPS)
ke Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT).
Sekretaris LPM Unis Tangerang Dadang Saepuloh M.Pd mengatakan, LPM Unis Tangerang sudah
memonitoring dokumen-dokumen yang akan dikirim ke BAN-PT dan optimis mendapatkan nilai Baik
Sekali. “Target akreditasi semoga mendapatkan nilai Baik Sekali. Karena kami dari LPM sudah
memonitoring dan mengevaluasi kira-kira ada di angka berapa nilai prodi pendidikan Bahasa Inggris ini.
Alhamdulillah setelah dicek dari segi kinerja dosen, kinerja karya ilmiah, penelitiannya, publikasinya,
jabatan fungsional dosennya memenuhi persyaratan untuk mendapat nilai Baik Sekali,” ungkap Dadang.
Dadang menambahkan, yang terpenting dalam pengiriman dokumen-dokumen re-akreditasi adalah
Surat Keputusan (SK) dan sertifikiat dari BAN-PT. “Karena kemarin kita sudah coba tanpa SK itu
dikembalikan lagi LKPS dan LEDnya. LKPS ini kan berbentuk excel jadi kalau excelnya banyak diedit tidak
sesuai dengan aplikasi yang sudah ada seperti LAMDIK. Itu akan dikembalikan juga setelah dikoreksi, jadi
memang simple melalui online tapi sulit karena harus melalui beberapa perbaikan,” kata Dadang.
Dadang berharap FKIP Prodi Pendidikan Bahasa Inggris mendapat nilai Baik Sekali dan Tim re-akreditasi
Unis Tangerang beserta LPM tetap solid. “Harapannya mendapat nilai Baik Sekali. Harapan lebih
besarnya untuk sivitas akademika Unis beserta yayasan mampu dan memberikan do’a yang sebanyak-
banyaknya demi keberhasilan re-akreditasi,” harap Dadang. (Dena)

Add new comment

Plain text

  • No HTML tags allowed.
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.